Virus komputer adalah hal yang harus diwaspadai pertama kali ketika komputer hidup. PC, laptop, netbook, tablet atau apapun jenis somputer dan sistem di dalamnya, anda harus memiliki Anti virus aktiv untuk menangkalnya. Ayo kita mengenal apa saja tanda komputer kena virus.Menyebalkan tentunya ketika aktifitas terganggu dan bahkan dokumen penting harus hilang gara-gara infeksi virus yang tidak kita waspadai. Internet dan distribusi aplikasi via USB Flashdisk menjadi pintu utama serangan virus. Kenali tanda-tandanya ketika komputer anda kena serangan virus. Berikut ini setidaknya adalah 10 tanda-tanda komputer anda terinfeksi virus.
10 Tanda Tanda Komputer Kena Virus
1. Komputer anda menjadi sangat lambat!
Lambat adalah kata yang paling sering diucapkan ketika menunggu CPU dalam mesin komputer merespons perintah yg kita berikan baik itu klik maupun via pengetikan di keyboard. Pada akhirnya tombol reset menjadi pilihan ketika kinerja komputer anda menjadi sangat lambat. Perhatikan aktivitas terakhir anda, apakah ada transaksi file melalui flashdisk? Download aplikasi atau membuka sebuah halaman web baru? Pastikan anti virus anda memang sudah kadaluarsa, maka lambat itu bisa jadi infeksi virus pada sistem operasi.
2. Tidak ada respon ketika anda meng-klik untuk menjalankan aplikasi!
Komputer anda tiba-tiba menjadi mesin paling budek dan bikin gedeg. Kursor melambat, klik sana sini tak ada arti? Kemungkinan besar, sistem operasi dibekukan oleh sebuah skrip perintah asing. Lakukan restart dan segera bawa ke tukang reparasi paling handal terdekat anda.
3. Sistem komputer anda kadang reboot sendiri, hang dan kacau tanpa sebab!
Suatu saat saat pernah kembali menginstal windows XP karena hanya ingin tahu keganasan sebuah virus sebab konon setelah update terhenti, maka XP langsung rentan terkena virus, meski ada anti virus terinstall. Dan memang, setelah sistem loading, layar bios mengulung ke atas, bukannya masuk ke sistem dan siap bekerja, CPU hanya bolak-bolak merestart dirinya sendiri sembari menawarkan check disk.
4. Software anti virus yang terpasang tiba-tiba ter-disabled!
Bisa jadi karena anda lupa mengupdate anti virus, maka secanggih apapun sistem imun komuter anda, ketinggalan update sampe berbulan-bulan maka sama saja membuka pintu lebar-lebar terhadap kerentanan serangan alien kasat mata untuk menginvasi data-data dan sistem anda di harddisk! Apapun anti virus anda, update adalah sebuah kewajiban, kecuali anda ingin mencoba rasanya anti virus macet bekerja gara-gara injeksi kuman digital itu.
5. Hardisk, DVD Rom, atau Driver USB Flashdisk tidak bisa diakses!
Okelah kena virus. Apa selanjutnya? Install dong anti virus. Mo download antivirus terbaru jelas gak bisa karena akses browser diputus oleh skript virus, install dari flash disk ternyata gak bisa juga sebab di cut sepihak oleh virus. Begitu pula DVD/CD rom. Wow, kalo sudah sampe taraf hardware ter-blck, maka bawalah ke tukang service terdekat, saatnya berbagi rezeki dengan mereka.
6. Anda tiba-tiba tidak bisa nge-print!
7. Tiba ada-ada peringatan aneh!
8. Tiba-tiba muncul iklan tidak jelas secara acak!
9. Anda bermasalah ketika mencoba download atau ketika coba menginstall anti virus!
10. Anda tiba kehilangan icon-icon pada desktop atau program-program dan file-file anda tiba tiba-hilang!
Demikianlah informasi tentang 10 tanda- tanda komputer kena virus.